Dimata Pak Affifudin, Alm Pak Supirman adalah teman
|
- Anggota Bawaslu RI, Mochammad Afifuddin ketika memberikan kata sambutan dalam acara doa dan tahlilan alm supirman dan alm nahroni ahandy, rabu (14/07/2021)
Bengkulu, Bawaslu Kota Bengkulu--- Berpulangnya Anggota Bawaslu Kabupaten Bengkulu Tengah Supirman ke Rahmatullah pada Selasa malam pukul 21.00 WIB (13/7/21) dikarenakan sakit, tidak hanya menjadi duka keluarga besar almarhum.
Duka ini juga dirasakan oleh keluarga besar Bawaslu Republik Indonesia, seperti yang diungkabkan oleh Anggota Bawaslu RI Affifudin.
Beliau mengungkapkan rasa kehilangannya atas berpulangnya Bapak Nahroni dan Bapak Supirman.
“Dengan Bapak supirman bagaimana pertemuan kami terakhir kali ketika ada kegiatan di Bawaslu Provinsi Bengkulu, beliau ikut menemani kegiatan saya selama di Bengkulu hingga ke kabupaten Rejang Lebong,” ungkapnya, dalam kegiatan tahlil dan doa (Via Zoom Meeting), Rabu malam (14/7).
Menurutnya, dengan Pak Supirman pada saat pertemuan tersebut menjadi teman diskusi bagaimana pengalaman beliau di dunia kepemiluan.
Meskipun sudah lama tidak bertemu namun Pak Afifudin sering berkirim pesan lewat aplikasi WA, jelasnya.
Ungkapan duka ini juga hadir dari ketua Bawaslu RI Abhan.
Katanya, turut berduka cita atas berpulangnya Bapak Supirman , anggota Bawaslu Kabupaten Bengkulu Tengah dan Bapak Nahroni Ahandy.
Ketua Bawaslu RI ini juga berpesan, agar teman-teman jajaran Bawaslu untuk selalu menjaga diri ditengah wabah pandemi covid-19. Beliau juga menyampaikan apresiasinya atas inisiatif yang dilakukan ketua Bawaslu Provinsi, kabupaten/kota Se-Indonesia dalam menggalang dana untuk diserahkan kepada keluarga yang ditinggalkan. (Humas Bawaslu Kota Bengkulu)