Kordiv Pengawas dan Hubla, Kota Bengkulu Tertinggi Pendaftar SKPP ini Sebuah Prestasi
|
Bengkulu, Bawaslu Kota Bengkulu--- Berdasarkan data yang dirilis Bawaslu Provinsi Bengkulu jumat malam (28/5), dari data pendaftaran SKPP di hari terakhir sebelum ditutup pukul 18.00 WIB. Kota Bengkulu menempati posisi pertama dengan jumlah pendaftar terbanyak.
Dengan jumlah pendaftar berjumlah 161 peserta. Atas hal tersebut Kordiv Pengawasan dan Hubla Bawaslu Kota Bengkulu Shanti Yudharini menyampaikan, semua hasil kerja keras bersama Bawaslu khususnya jajaran Bawaslu Kota Bengkulu.
Kordiv Pengawasan, Humas dan Hubal Bawaslu Kota Bengkulu, Shanti Yudharini, SE"Ini sebuah Prestasi, bagaimana Bawaslu secara kelembagaan telah melakukan sosialisasi kemasyarakat," kata Shanti Yudharini.
Dijelaskan oleh Anggota Bawaslu Kota Bengkulu ini, ini juga sebagai tolak ukur sejauh mana Bawaslu Kota Bengkulu dikenal dan dekat ke masyarakat.
Ungkapnya "Selama ini Bawaslu Kota Bengkulu selalu menjaga komunikasi dan silaturahmi dengan semua pihak, khususnya kalangan anak muda Bengkulu."
Rincian peserta SKPP per Kecamatan se-Kota BengkuluDari jumlah tersebut tersebar di 9 kecamatan, dengan kecamatan terbanyak sebagai peserta SKPP dari kecamatan Muara Bangkahulu Yang berjumlah 34 peserta, selanjutnya Kecamatan Gading Cempaka sebanyak 17 peserta, kecamatan Kampung Melayu sebanyak 7 peserta, Kecamatan Ratu Agung sebanyak 28 peserta, kecamatan Ratu Samban 5 peserta, Kecamatan Selebar 26 peserta, kecamatan Singaran Pati sebanyak 23 peserta, kecamatan Sungai Serut sebanyak 11 peserta dan terakhir kecamatan Teluk Segara sebanyak 12 peserta.
Srikandi Bawaslu Kota ini juga menegaskan, agar Peserta selalu intens memantau perkembangan terkait imformasi SKPP selanjutnya.
Hal tersebut, bisa melalui akun media sosial resmi Bawaslu maupun portal web Bawaslu, tutup Shanti. (Humas Bawaslu Kota Bengkulu)